4 Manfaat SEO untuk Penjualan Bisnis Online – Membuat bisnis online banyak yang harus dilakukan. Terutama untuk mendapatkan traffic agar bisnis Anda semakin banyak muncul dan dikenal oleh banyak orang. Opsi untuk mendapatkan traffic ini ada yang bermodal besar, kecil hingga ada yang gratis.
Ada salah satu cara untuk mendapatkan traffic yang jika dilakukan dengan benar, bisnis Anda dapat memancing pengunjung menjadi pembeli langsung. Yang paling menarik dari cara ini adalah cara melakukannya gratis alias tanpa modal.
Apa itu caranya? Caranya adalah untuk memaksimalkan SEO di website yang anda punya.
Manfaat SEO untuk Bisnis Online
Kesalahan banyak orang yang sangat sering dilakukan setelah membuat website adalah mereka tidak memaksimalkan website mereka setelah jadi. Orang-orang sering berpikir bahwa dengan membuat beberapa halaman yang menjelaskan bisnis mereka, pengunjung akan datang dengan sendirinya. Dan ini adalah salah besar.
Bayangkan jika website Anda hanya memiliki 4 halaman seperti “Beranda, Tentang Kami, Produk Kami, Kontak Kami”. Itu artinya website Anda hanya punya 4 halaman yang akan terindeks di Google. Sedangkan setiap harinya ratusan halaman website baru muncul dan diantara akan muncul kompetitor bisnis Anda yang rajin memproduksi halaman lain untuk menjelaskan bisnisnya.
Dan kita semua tahu, Google bekerja dengan mengindeks semua teks yang muncul di website Anda. Teks yang diindeks ini akan sangat berpengaruh saat hasil pencarian untuk memunculkan hasil yang relevan. Kata-kata yang paling sering ditemukan pada suatu laman dianggap sebagai kata kunci utama dalam algoritma Google. Kata-kata ini biasa disebut dengan keyword. Teknik untuk “mengakali” algoritma Google agar menganggap konten kita lah yang paling relevan dikenal dengan istilah SEO.
SEO adalah kepanjangan dari Search Engine Optimization. Hubungannya dengan bisnis online adalah SEO merupakan cara untuk memaksimalkan kata kunci yang ada relasinya dengan produk yang dipasarkan. Keyword atau kata kunci tersebut ditempatkan dalam konten deskripsi produk. Keyword inilah yang akan di input oleh pengguna sehingga yang bersangkutan bisa menemukan konten pada produk Anda.
Meningkatkan Brand Awareness
Membuat konten artikel yang informatif kuat hubungannya untuk mengedukasi pengunjung. Jika mereka sudah teredukasi, maka diharapkan pengunjung mengerti dengan masalah mereka dan tahu cara mengatasinya. Begitu mereka paham, mereka akan melihat Anda sebagai rujukan karena merasa terbantu dengan informasi yang Anda dapatkan.
Jadi begitu mereka punya masalah lagi dan ingin tahu lebih banyak, mereka akan mencari Anda terlebih dahulu. Setelah brand Anda naik, maka aAnda bisa mulai menawarkan solusi untuk mereka denga produk/jasa yang Anda punya.
Khusus untuk halaman produk, SEO juga penting. Tidak semua pengunjung tahu apa produk yang Anda jual secara mendetail, mulai dari bentuk fisik, bahan, harga produk, manfaat produk, cara pakai, dan sebagainya.
Dari mana pengunjung mengetahuinya? Mereka akan tahu informasi ini dari konten website SEO yang berkualitas. Website SEO akan mempercepat popularitas sebuah produk apalagi jika website tersebut mampu menduduki peringkat teratas di mesin pencari, baik itu Google, Bing dan masih banyak lagi.
SEO adalah salah satu cara promosi yang ampuh mendapatkan traffic untuk bersaing dengan kompetitor dari pengguna search engine seperti Google, Bing , dsb.
Hemat Biaya
Jika Anda berpikir dengan prinsip ekonomis yakni modal sekecil-kecilnya dengan income yang sebesar-besarnya, SEO adalah cara promosi yang tepat.
Ya, teknik marketing ini tidak membutuhkan banyak biaya dan bahkan bisa saja gratis jika kita sudah benar-benar paham teknik untuk mendalaminya. Untuk bisnis online, SEO adalah teknik internet marketing yang paling murah dan ampuh.
Hanya saja untuk mengganti traffic instan dari traffic berbayar, Anda tentu harus menggantinya dengan mengorbankan lebih banyak waktu dan pikiran. Karena seperti yang Saya sebutkan sebelumnya, semakin banyak konten yang Anda produksi, maka akan semakin banyak pintu traffic yang terbuka.
Traffic Meningkat
Tentu saja hal ini tujuan utamanya. Semakin Anda tahu cara memaksimalkan konten Anda dengan baik untuk mendapatkan hasil pencarian teratas, maka akan semakin banyak pengunjugn yang datang ke website.
Faktanya adalah pengguna Google/Bing kebanyakan hanya melihat hasil pencarian di halaman pertama saja. Mereka jarang melihat dan menggali lebih dalam informasi yang ditampilkan dihalaman ke-2 dan seterusnya.
Untuk bisnis online untuk pemula, optimasi SEO akan sangat membantu apalagi dengan modal yang minim. Karena dengan SEO yang baik maka Anda bisa muncul di halaman pertama Google tanpa harus mengeluarkan biaya iklan di GOogle Adwords.
Jembatan Pengumpul Calon Customer
Dengan begitu banyak artikel dengan SEO yang baik maka akan semakin banyak pintu sumber traffic yang muncul. Karena kebutuhan setiap orang berbeda-beda jadi Anda harus rajin membuat artikel yang memberikan informasi dan solusi. Beberapa artikel ada yang bersifat untuk edukasi dan informasi agar menaikkan impresi profesional.
Namun beberapa konten yang Anda buat juga sebaiknya menarget keyword yang biasa ditulis ready pay customer seperti “jasa pembuatan website”, “jasa iklan facebook”, “jasa menaikan follower, “jual HP murah 1 jutaan”, dan masih banyak lagi.
Ketika Anda memaksimalkan teknik SEO dengan baik, maka traffic yang datang dari search engine bisa Anda prospek dibagian akhir untuk memberika penawaran dengan produk Anda baik gratis maupun berbayar.
Empat manfaat SEO untuk bisnis online di atas bisa Anda optimalkan untuk mempercepat kemajuan bisnis online yang kita buka.
Bisnis online yang akan sangat terbantu dengan manfaat SEO karena teknik marketing ini sangat ekonomis, efektif dan efisien untuk jangka panjang sehingga keinginan untuk memulai bisnis modal kecil dengan income yang sesuai dengan harapan akan benar-benar terwujud.